Saturday, April 16, 2016

A GIFT FROM A FRIEND

Sabtu siang, tanggal 16 April tahun 2016, ada tetangga yang mengetuk pintu dan memberikan satu goody bag dan container berisi makanan. Tetangga ini berasal dari Uzbekistan. Uzbekistan itu dimana? Menurut Wikipedia negara ini berada di Asia Tengah dan berbatasan dengan Kazakhstan, Tajikistan, Kyrgyzstan, Afghanistan, Turkmenistan. Sebelum berdiri sendiri, negara ini pernah menjadi bagian dari Uni Soviet yang sekarang bernama Rusia. Awww ... Aku kok jadi cerita mengenai sejarah ya? Hehehe ... Ngomng-ngomong, dalam rangka apa ya tetanggaku mampir ke rumah dan membawa banyak oleh-oleh? Ceritanya, tetanggaku ini baru saja memiliki bayi. Bayi perempuan yang baru lahir ini merupakan anak pertama keluarga ini. Tetanggaku datang bersama istri dan keponakannya di tahun 2014 lalu. Tetanggaku ini adalah student di kampus IU yang sedang menempuh kelas master dan akan menyelesaikan programnya di bulan Mei tahun 2016. Na ... tepat sebelum mereka kembali ke Uzbek (direncanakan akan pulang di tanggal 21 Mei 2016), lahirlah si baby di hari Jum'at dinihari. Mama dan salah satu teman janjian untuk menjenguk si baby dan mamanya beberapa waktu lalu. Mama dan temannya membawa titipan dari teman lain yang hari itu berhalangan datang. Na ... Sabtu siang ini ternyata tetanggaku mengirim goody bag berisi kartu dan souvenir khas negara ini. Kartu yang berisi ucapan terima kasih ini tentu saja membuat kami yang menerimanya menjadi happy ... Apalagi ada bingkisan souvenir khas negara Uzbek yang selama ini tidak banyak kami kenal. Nampak kan dalam gambar souvenir yang kumaksud? O iya ... Bagaimana dengan isi container berupa chocolate cake yang looks yummy ini? Ya memang yummy hehehe ... Chocolate cake yang masih hangat ini (fresh from the oven) menjadi dessert yang pas bagi kami hari itu. Selain jeruk dan pisang, chocolate cake menjadi menu tambahan yang sayang kalo dilewatkan begitu saja hehehe ... Terima kasih banyak ya atas kiriman yang menyenangkan ini ... Moga-moga baby Sarah sehat terus and happy terus ... Selamat mempersiapkan pulang kembali ke Uzbekistan yang berada di benua Asia, benua yang sama dengan yang kami tinggali, hanya saja berbeda jarak hehehe ...

No comments:

Post a Comment