Wednesday, August 21, 2013

WELCOME WEEK

Sama seperti pada tahun sebelumnya, tahun ini ada acara yang disebut WELCOME WEEK di lingkungan kampus Indiana University. Acara ini diadakan karena di minggu tersebut, ada banyak mahasiswa baru yang memulai kehidupan mereka di kampus dan ada banyak mahasiswa lama yang kembali menjalani kehidupan di kampus setelah mereka menghabiskan liburan musim panas. Minggu itu biasanya diisi dengan berbagai kegiatan yang isinya adalah penyambutan para mahasiswa tersebut. Khusus untuk mahasiswa baru, ada banyak diantara mereka yang akan masuk asrama atau dorm maupun masuk ke apartment atau pemondokan untuk pertama kalinya. Atau, mereka akan menempati unit baru setelah pindah dari tempat lama. Hari mereka masuk ke dorm atau apartment biasanya ada di tengah-tengah minggu, yaitu hari Rabu atau Kamis. Saat mereka masuk ke dorm atau apartment ini disebut sebagai MOVING IN DAY. Tanggal berapa mereka masuk? Tergantung kontrak yang mereka tandatangani dengan pihak pengelola apartment atau dorm. Biasanya sih 1 minggu sebelum kuliah dimulai. Saat moving ini day ini menjadi saat yang sibuk bagi siapa pun yang berkegiatan hari itu, utamanya yang bertugas di dorm atau apartment. Akan umum dijumpai kendaraan yang mengangkut aneka barang (furniture, tas pakaian, bahan makanan, peralatan elektronik, dsb) yang ikut dalam rombongan hehehe ... Mereka yang diantar orang tua, saudara, kerabat atau pun teman juga akan terlihat saat acara ini berlangsung (termasuk mereka yang datang sendiri atau mereka yang menyewa person atau company yang berbisnis di bidang moving in dan out ini). Karena acara inis udah menjadi tradisi, tak heran acara ini masuk dalam agenda rutin universitas. Karena sudah jadi agenda rutin, pihak kampus biasanya sudah mengatur banyak hal yang berhubungan dengannya jauh-jauh hari sebelumnya. Misalnya, bus kampus tidak akan beroperasi hari itu, kendaraan pengantar diatur parkirnya di beberapa tempat dan sejenisnya. Termasuk para pemilik restoran dan warung makan juga ikut berpatisipasi di hari spesial ini dengan menawarkan harga spesial atau menu spesial. Menarik bukan? Ya ... Inilah uniknya. Acara yang dikemas sebuah universitas bisa menjadi acara bagi kota tersebut. Bagaimana dengan papa dan mamaku? Saat kegiatan ini berlangsung, papaku dan mamaku juga ikut aktif dengan menempati pos seperti biasanya. Sama seperti tahun sebelumnya, papa dan mamaku juga kebagian kaos yang dipakai di hari spesial tersebut. Kaos seragam yang diperoleh papa dan mamaku ada 2 jenis. Jenis pertama dipakai di hari Rabu tanggal 21 Agustus 2013. Kaos ini sama untuk semua yang berkegiatan di housing atau dorm (kaos dari universitas). Kaos lainnya (jenis kedua) dipakai di hari Kamis. Kaos ini hanya dipakai oleh mereka yang bekerja di family housing saja. Kata papa dan mama, kedua kaos tersebut sama bagusnya dan nyaman dipakai. O ya ... Di hari Rabu tanggal 21 Agustus 2013, ada makan siang yang disediakan oleh IU untuk semua yang bertugas hari itu. Mama berkesempatan mengambil gambar menu makan siang hari itu. Ada apa saja? Ada sandwich sebagai makanan utama, ada chips, ada apel, ada cookie dan air dalam kemasan. Sandwich diracik sendiri-sendiri. Jadi, yang diantar ke center desk adalah tray berisi bahan sandwich: chicken dan turkey, cheese, sayuran (tomat, lettuce) dan roti tawar. Untuk spread (sausnya) disediakan dalam bentuk sachet. Mereka bisa memilih mayonaise atau mustard. Semua yang bertugas hari itu tentunya sangat senang dengan disediakannya konsumsi gratis hehehe ...   

No comments:

Post a Comment