Thursday, April 4, 2013

SCIENCE OLYMPIAD END SEMESTER PARTY

Hari Kamis, 4 April 2013, kami anggota tim science olympiad (SO) mengadakan acara pesta akhir semester atau pesta akhir tahun di sekolah. Pesta yang dikoordinir pihak sekolah ini diselenggarakan di saat pagi hari, di jam pelajaran normal. Aku tahu ada acara ini dari mamaku beberapa minggu yang lalu. Mamaku mengatakan ada email dari penanggungjawab program SO, Dr. Bowman, ke semua orangtua siswa yang tergabung dalam tim ini. Di email disebutkan bahwa akan diadakan acara pesta penutupan kegiatan SO di hari Kamis 4 April 2013 di sekolah. Disebutkan pula bahwa acara ini adalah acara rutin yang diadakan oleh pihak sekolah dan didukung oleh para orangtua. Bentuk dukungan tersebut salah satunya berbentuk makanan atau minuman yang akan dibawa atau disajikan saat acara berlangsung. Para orangtua yang mendapat email kemudian menuliskan apa yang akan mereka bawa dalam acara tersebut. Kata mama (karena mama yang mendapat email) ada orangtua yang membawa cookies, ada yang membawa susu, ada yang membawa fruit, ada yang membawa muffin serta makanan yang lainnya. Bagaimana dengan mama? Mama menuliskan akan membawa cupcake dalam acara hari ini. Dr. Bowman menyampaikan dalam emailnya, bahwa semua kontribusi yang akan disajikan dalam acara ini bisa dibawa sore hari sebelum acara berlangsung (Rabu tanggal 3 April 2013) atau pagi hari sebelum kelas dimulai (Kamis tanggal 4 April 2013). Mama sengaja memintaku membawa cupcakes ini di hari Kamis paginya, karena mama dan papa baru berbelanja cupcakes di hari Rabunya. Berbelanja? Ya ... Seperti biasa, untuk semua makanan yang disajikan di sekolah, umumnya bukan makanan buatan rumah (homemade) untuk menjaga kebersihan dan kelayakan makanan. Maksudnya apa? Kalau sampai terjadi ada anak yang keracunan setelah mengkonsumsi makanan tertentu, jelas bisa dilacak sumbernya dari mana. Karena itu, makanan yang disajikan disarankan memang makanan beli dari toko yang sudah dikenal. Mama dan papa membeli cupcake yang kubawa hari ini dari Marsh, sebuah groseri yang lumayan dikenal karena bakery-nya OK, dan memintaku membawanya di hari Kamis pagi. 2 lusin cupcakes yang mama beli dibagi dalam 2 boks. Satu boks berisi 12 cupcakes. 2 boks cupackes ini terdiri atas 2 rasa yang berbeda yaitu coklat dan regular. Topingnya memiliki warna yang berbeda dengan taburan meises di atasnya. Nampak yummy kan? Karena ada acara pesta di pagi hari ini, papa kemudian mengantarku ke sekolah (aku gak naik bus seperti biasanya) agar cupcakes yang kubawa tidak rusak. Gak sabar banget rasanya menikmati aneka sajian bareng teman-teman saat pesta nanti ...

No comments:

Post a Comment