Sunday, October 26, 2014

BROWN COUNTY STATE PARK

Masih di hari Minggu yang lumayan panas, di tanggal 26 Oktober tahun 2014. Bersama papa dan mama, kami bertiga menuju Brown County State Park. Kata papa dan mama lagi, kami memang perlu mendatangi salah satu state di saat musim gugur karena keindahan warna daun di state park biasanya memang OK banget. Tahun lalu, saat kami datang kemari, udara sedang dingin sekali. Kami memakai baju hangat, sarung tangan, penutup kepala dan juga syal. Na ... Kali ini kami datang tanpa perlengkapan yang sama. Aku bahkan hanya mengenakan celana pendek dan jaket tipis hehehe ... Cuaca panas sejak pagi, membuat kami tidak mengenakan pakaian rangkap. Karena cuaca cerah, kami tidak heran melihat antrian kendaraan sudah terjadi sejak di pintu masuk. Sepertinya, udara cerha hari ini mengundang siapa saja untuk mampir ke Brown County State Park hehehe ... Saat kami sampai di tujuan utama kami, Lake Ogle, parking lot nyaris sudah tidak menyisakan tempat. Untunglah saat kami datang, ada satu parking lot yang baru saja dikosongkan pemilik kendaraan. Kami pun segera memarkir kendaraan disitu dan bersiap memulai aktifitas hari ini. Kami melihat ada banyak sekali pengunjung di sekitar danau. Sayangnya, dedaunan yang ada di pohon nyaris tidak ada lagi karena sudah rontok hehehe ... Kalaupun ada, warna daun sudah nyaris seperti warna daun kering (coklat muda) yang tidak terlalu menarik untuk diambil gambarnya hehehe ... Meski demikian, kami tetap mengambil gambar di sekitar danau meski harus dengan sedikit strategi karena tempat ini penuh sekali dan nyaris tidak menyisakan spot yang membuat kami leluasa untuk mengambil gambar di sekitar danau. Dimana-mana ada pengunjung yang duduk, berjalan, mengambil gambar dan juga memancing ... Mereka sama seperti kami, ingin menikmati udara cerah di tempat piknik ini dengan menghabiskan waktu bersama keluarga.  Kami juga melihat kelompok-kelompok pengunjung yang sedang melakukan kegiatan cook out atau juga trailing bersama dengan rute mengitari Lake Ogle ini. Karena penuhnya atau ramainya tempat ini, kami harus pandai-pandai mencari spot kosong untuk jangka waktu sekitar 5 menitan demi mendapatkan gambar yang OK (kami kan merencanakan mengambil gambar bertiga hehehe, jadi kami perlu menset tripod, mengatur posisi, mengambil gambar, melihat hasilnya dan mengevaluasi dan kemudian menyesuaikan dengan apa yang kami perlukan. Wuih ... Sampai segitu ya? Iya hehehe ...) Sesudah mendapatkan beberapa gambar di beberapa lokasi, kami memutuskan untuk mengakhiri acara jalan-jalan di Brown County State Park ini. Kami kemudian kembali ke kendaraan dan meninggalkan parking lot Lake Ogle. Dalam perjalanan menuju exit gate, kami bertemu dengan Om Barik dan Tante Mia bersama Kaysan, Ayra dan Haifa. Kami pun kemudian ngobrol sebentar sebelum kami melanjutkan kegiatan kami masing-masing. Kami bertiga masih menyempatkan diri untuk mampir ke lokasi yang disebut scenic view (mirip gardu pandang) di beberapa lokasi di dalam Brown County State Park ini. Dari lokasi scenic view ini, kami bisa melihat indahnya (kalu saja kami datang seminggu sebelumnya) warna-warni daun di saat musim gugur tahun ini. Hanya saja, kami datang agak terlambat. Kami tetap mendapatkan gambar dari lokasi cantik ini dengan latar belakang hutan yang daunnya sudah mengering. Gak pa pa ... Kami tetap senang bisa datang ke tempat ini di hari ini karena kami tetap bisa mendapatkan gambar-gambar yang lumayan ... Sesudah merasa cukup, kami segera bersiap meninggalkan Brown County State Park yang berjarak sekitar 40 menit dari Bloomington. Matahari masih saja terasa menyengat di badan ...

No comments:

Post a Comment