Saturday, April 5, 2014

KUNJUNGAN SHERIN, MELVIN DAN MORIN ...

Yay ... Rumahku jadi ramai. Kok bisa? Ya ... Sabtu malam tanggal 5 April sampai Minggu siang tanggal 6 April, ada teman keluarga yang datang dan mampir ke rumah. Siapa? Om Nugroho dan rombongan. Siapa anggota rombongannya? Tante Digna, Sherin, Melvin dan Morin serta om Obed. Seperti yang pernah kuceritakan sebelumnya, keluarga om Nugroho tinggal di Ohio. Hari Sabtu kmarin, mereka berkunjung ke Chicago dan sesudahnya mampir ke Bloomington. Rombongan om Nugroho sampai di rumahku sekitar jam 8.30 malam. Segera saja mama mempersilahkan mereka untuk meletakkan barang-barang bawaan mereka dan menikmati bakmi buatan orangtuaku. Sambil menikmati bakmi, orangtuaku ngobrol seru bareng om Nugroho, Tante Digna dan om Obed. Om Obed ini sedang menempuh jenjang master di Ohio State University. Om Obed bekerja di Universitas Brawijaya sebagai pengajar di Fakultas Kedokteran. Ilmu yang dipelajarinya di Ohio adalah anatomi. Dalam obrolan bersama kedua orangtuaku, om Obed bercerita kalo kakaknya juga lagi sekolah di US tepatnya di UC Davis California. Kakak om Obed kerja di BI. Segera saja papa dan mama menyampaikan ke om Obed kalo di Bloomie ada teman Indo yang kerja di BI juga. Papa pun kemudian menelepon om Barik dan bertanya apakah kenal dengan kakak om Obed. Ternyata om Barik memang teman kakak om Obed. Jadilah papa mengundang om Barik mampir ke rumah untuk bertemu dengan om Obed sekaligus berkenalan dengan keluarga om Nugroho. Aku, Sherin dan Melvin lebih banyak maen games bareng temanku lainnya. Seru juga maen bersama mereka. Sementara itu, Morin mondar-mandir saja ke tempat kakak-kakaknya yang sedang bermain bersamku atau ke tempat orang tua kami ngobrol. Hari Minggu siang, kami ke gereja bersama. Sesudahnya, kami melewati kampus IU dan mama menjelaskan gedung apa saja yang berdiri di sepanjang jalan yang kami lewati, terutama jalan ketiga, jalan kesepuluh dan jalan ketujuhbelas. Kami sampai di rumah kembali sekitar jam 2 siang. Mama segera saja menyiapkan menu makan siang ala kadarnya. Setelah acara makan siang selesai, om Nugroho dan rombongan bersiap kembali ke Ohio. Kami pun kemudian berpisah di parking spot ... Thanks for coming ...    

No comments:

Post a Comment