Thursday, May 21, 2015

LUNCH AT URBANA - DAY 1

Kami sampai di tempat menginap sekitar jam 2 siang (waktu Illinois) yang berarti masih sekitar jam 1 siang waktu Bloomington. Kok beda? Ya ... Memang ada perbedaan waktu sekitar 1 jam antara IN dan IL. Kata papaku, acara pembukaan kegiatan sore ini akan diadakan sekitar jam 2.30 sore waktu Bloomington IN. Jadi, kami masih punya cukup waktu untuk menurunkan barang dari kendaraan dan mengisi perut kami yang sudah mulai keroncongan. Setelah semua bawaan kami pindahkan, kami segera saja berjalan kaki melewati halaman samping dan depan penginapan untuk mencari warung makan. Kebetulan, penginapan kami berdekatan dengan warung makan Asia (Thailand) dan juga warung makan cepat saji yang bisa kami jadikan pilihan. Agar tidak kelamaan menunggu, kami memutuskan untuk memasuki salah satu warung makan cepat saji yang paling dekat dengan penginapan. Kebetulan jam makan siang sedang berlangsung. Kami perlu mengantri sebelum memesan makanan kami pada petugas. Karena menu utama warung makan ini adalah ayam goreng, kami pun memilih menu tersebut dengan menu tambahan (side dish) berupa sayuran atau kentang (satu paket) plus air minum (air putih, teh, air soda, limun dan sejenisnya). Coba perhatikan paket menu yang kami pesan. Lumayan kan? Bagaimana rasanya? Rasanya juga lumayan kok hehehe ... Kami pun kemudian menikmati menu pesanan kami tanpa menunggu lama. O ya ... Kenapa kami memilih warung makan ini? Karena, setahu kami, di Bloomington IN, cabang warung makan ini belum pernah kami temukan. Karena itu, kami pun dengan mudah memutuskan memilih warung makan ini karena alasan kami belum pernah mencicipi hehehe ... Sesudah kurang lebih 30 menit kami berada di sini, kami pun kemudian memutuskan untuk kembali ke penginapan karena papaku perlu bersiap-siap mengikuti kegiatan berikutnya. Tentu kami menyempatkan diri untuk mengambil gambar sebelum kami meninggalkan warung makan ini. Lumayan kan? Hehehe ... 

No comments:

Post a Comment