Saturday, May 23, 2015

LUNCH AT URBANA - DAY 3

Sebelum pulang ke Bloomington, kami memutuskan untuk mengisi perut terlebih dahulu di saat kami masih ada di sekitar kampus UI. Pilihan kami jatuhkan di dua tempat yang berbeda namun berdekatan letaknya. Aku memilih menu subway sementara papa dan mamaku memilih menu kentang dan roti isi daging. Kenapa aku memilih Subway? Nggak ada alasan yang khusus sih, aku hanya ingin menyantap roti isi sebagai menu makan siangku. Kami bertiga kemudian masuk ke warung Subway dan aku memesan Subway porsi kecil. Sesudah harga subway dibayar, kami kemudian menuju ke warung makan Mc D yang letaknya bersebelahan dengan Subway. Warung makan Mc D yang kami datangi memiliki area dining yang lumayan luas. Interior desingnya juga OK. Papa dan mama kemudian mengantri di depan kasir dan memesan menu yang murah meriah hehehe ... Seteah pesanan dicatat petugas dan dibayar papa, kami menunggu sebentar sebelum pesanan sampai di meja kami. Setelah pesanan tersedia, papa mengambil baki berisi pesanan dan kami bertiga menikmati menu makan siang kami masing-masing. Tentu kami saling berbagi menu karena porsi yang diterima masih sangat cukup dibagi ... Kami melihat beberapa pengunjung juga sedang menikmati makan siang mereka. Sebagian dari mereka adalah peserta seminar di kampus UI. Kok kami tahu? Karena mereka memakai ID (co-card) dan membawa tas yang sama dengan yang dipakai dan dibawa papaku hehehe ... Kami tentunya tidak mau berlama-lama menikmati makan siang disitu. Meski suhu di dalam warung makan ini lebih adem daripada suhu di luar ruang, kami tentu tidak mau menghabiskan waktu di tempat ini karena kami perlu segera pulang ke Bloomington ... Setelah merasa cukup, kami kemudian menyudahi acara makan siang ini dan bersiap kembali ke Bloomington. Tak lupa, kami menyempatkan diri mengambil gambar di beberapa tempat yang ada di sekitar warung makan yang kami datangi. Siang ini tidak terlihat kesibukan kendaraan maupun pejalan kaki di area yang kami datangi. Maklum, summer menjadi salah satu alasan mengapa sebuah college town terasa sepi. Kenapa ya? Karena sebagian mahasiswanya sedang tidak berada di tempat. Maksudnya? Ya ... Sebagian dari mahasiswa mungkin tidak mengambil kelas summer karena ketersediaan jadwal yang terbatas atau mahasiswa tersebut memang memilih off atau liburan selama summer. Jadi, kampus pun terasa lebih sepi. Dalam gambar yang diposting kelihatan kan kalo suasana terasa sepi? Suasana yang sepi seperti ini kadang menguntungkan kami di saat kami perlu mengambil gambar, karena kami lumayan leluasa untuk berpose dimana, seperti apa dan kapan saja tanpa perlu mengganggu pengguna jalan lainnya hehehe ...  

No comments:

Post a Comment