Sunday, May 26, 2013

PENN STATE SUBS: NUKERIN KUPON

Minggu, 26 Mei 2013, sepulang dari gereja (St Charles), kami bertiga menuju library. Berhubung liburan summer sudah mulai, aku perlu meminjam buku untuk bahan bacaan minggu ini. Termasuk juga aku pinjam beberapa CD film untuk kutonton. Kali ini aku meminjam CD film berjudul Indiana Jones, Steve Jobs and bla-bla-bla, Batman: Dark Night Rises dan beberapa CD film lainnya. Untuk CD film, ada CD express yang hanya bisa dipinjam 3 hari dan gak bisa diperpanjang. Umumnya ini berlaku untuk film yang laris dan tergolong baru. Apa maksudnya baru? Film ini direlease beberapa waktu lalu tapi dah gak tayang di bioskop US pastinya. Jadi, kami tetap bisa mengikuti perkembangan film dengan cara pinjam CD di perpustakaan. Emang, kalo nonton di bioskop mahal? Gak juga sih. Hanya saja, mama lebih memilih nunggu CD pinjaman keluar di library hehehe ... Selain CD express loan, ada CD film reguler yang bisa dipinjam selama 7 hari (seminggu). CD reguler ini bisa diperpanjang sampai 2 kali lagi (misalnya saja ada CD yang belum sempat ditonton dan sudah jatuh tempo, kita bisa memperpanjangnya). Dari semua CD film yang kupinjam, aku memang merencanakan untuk menontonnya selama minggu pertama liburan ini. Kalau nggak selesai, ya diperpanjang hehehe ... Selain CD film, seperti biasa, beberapa buku juga kupinjam. Setelah urusan pinjam buku dan CD selesai, papa dan mama memperbolehkanku membaca selama 2 jam di perpustakaan. Sesudah itu, barulah kami berjalan menuju salah satu tempat makan yang ada di depan Maurer Law School. Apa yang mereka sajikan disitu? Makanan ala US yang sering disebut sebagai sub (mirip subway). Apa nama tempat ini? PENN STATE SUBS. Apa alasan kami memilih tempat ini? Karena aku punya voucher gratis yang bisa ditukar dengan salah satu menu disini. Darimana aku mendapat voucher gratis ini? Dari sekolahku. Kapan? Saat aku ikutan menerima honor award (2 minggu sebelumnya) di sekolah. Voucher ini nampaknya merupakan salah satu bentuk sponsorship dari pihak di luar sekolah untuk siswa berprestasi di SMP-ku. Tentunya pemberian sponsor ini bisa menguntungkan pihak restoran juga. Kok bisa? Saat aku menukar voucher, papa dan mama ikutan membeli satu paket menu yang dijual disini hehehe ... Lain ceritanya kalau voucher ini kutukar dengan to go menu. Aku hanya perlu menukar voucher, memilih menu dan membawanya pulang (tidak makan di tempat). Dengan memilih to go menu (dibawa pulang), otomatis restoran nggak dapat pemasukan hehehe ... Untungnya papa dan mama ingin ikutan mencicipi menu lain di Penn State Subs hari ini, jadinya kami bertiga kemudian ke tempat ini dan memesan menu tambahan untuk papa dan mama. Saat aku memesan menu, aku sodorkan dulu voucher tersebut ke petugas di kasir, baru kemudian aku memilih satu menu. Sesudahnya, baru papa dan mama memilih menu sesuai dengan apa yang mereka inginkan. Na ... Papa dan mama kebetulan juga memiliki kupon yang bisa dimanfaatkan. Menurut kupon yang diperoleh papa dan mama, untuk satu menu sub yang dipilih, ada satu menu gratis yang bisa diperoleh (beli 1 gratis 1). Jadi, lumayan irit juga acara makan siang hari ini hehehe ... Selain 3 sub, kami juga membeli minuman dan kentang goreng. Minuman yang kami pilih adalah air soda. Setelah semua pesanan dicatat petugas, kami duduk dan menunggu nama kami dipanggil. Siang menjelang sore ini, Penn State Sub nggak terlalu ramai. Hanya ada beberapa meja yang terisi. Kenapa? Selain karena summer (banyak mahasiswa yang mudik), jam saat kami datang bukanlah jam makan siang atau pun makan malam. Jadinya, kami nggak perlu ngantri hehehe ... Saat semua pesanan diantar ke meja kami, kami pun bersiap menyantapnya. Sudah pasti ada acara ambil gambar sebelumnya hehehe ... Semua nampak yummy karena tersaji hangat ... Setelah acara ambil gambar kelar, kami segera menikmati sub pilihan kami masing-masing. Gimana rasanya? Lumayan ... Kata papa, masih lebih enak subway hehehe ... 

No comments:

Post a Comment