Mumpung hari masih belum gelap, kami memutuskan untuk berjalan-jalan sebentar setelah makan siang selesai. Tentu saja berjalan-jalan di kampung wisata Nashville ini hehehe ... Ya ... Mama selalu suka dengan kampung ini karena terkesan unik dan kuno. Deretan toko yang menjual aneka barang seni buatan sendiri (hand made) mudah sekali ditemui disini. Meski dingin, kami mencoba berjalan di beberapa tempat. Kami sempat heran melihat ada banyak pengunjung Nashville di hari terakhir tahun 2015 ini. Mereka nampak berjalan dari satu toko ke toko lainnya. Sama seperti kami, mereka mengenakan pakaian yang tertutup demi menahan hawa dingin ... Aku sebenarnya sudah pingin cepat-cepat kembali ke kendaraan, namun mama bilang kita perlu jalan sebentar agar badan hangat dan nggak langsung duduk sehabis makan hehehe ... Apa boleh buat, aku menurut saja akhirnya hehehe ... Saat kami sedang berada di sebuah perempatan, seorang ibu dan anak bertanya pada kami apakah kami perlu bantuannya untuk mengambil gambar kami bertiga. Tawaran ini tidak kami sia-siakan hehehe ... Kami mengiyakan dengan cepat dan mengucapkan terima kasih atas tawarannya. Kami juga menanyakan padanya apakah kami perlu mengambilkan gambar dirinya dan ibunya namun dia mengatakan tidak perlu. Sesudahnya, kami mengambil melanjutkan acara melihat kota Nashiville tanpa masuk ke dalam toko alias kami hanya berjalan di sidewalk dan kemudian menikmati keindahan kota ini di saat suhu dingin. Kenapa nggak mau masuk toko? Karena kami memang ingin melihat suasana putdoor kota Nashville dengan dekorasi christmas-nya. Apa asiknya sih? Nggak ada hehehe ... Itu menurutku lho ya ... Kalau ditanyakan ke mama apa asyiknya jalan-jalan di Nashsville saat udara adem seperti ini, pasti jawabnya lain hehehe ... Setelah merasa cukup melihat-lihat Nashville, kami memutuskan kembali ke parking spot kendaraan kami. Meski agak jauh, kami tetap bersemangat berjalan menuju ke kendaraan karena ada harapan kami bisa menghangatkan badan di kendaraan kami. O ya ... Mengapa kami parkir agak jauh kali ini? Karena hampir semua parking spot dipenuhi kendaraan baik parking spot berbayar maupun tidak. Ini artinya kota kecil Nashville di hari ini banyak didatangi pengunjung. Terbukti, mencari parking spot kosong tidaklah mudah. Dari gambar yang diposting kali ini, nampak kan suasana kota Nashville di hari Kamis siang tanggal 31 Januari tahun 2015? Meski dingin, ada saja pengunjung yang memiliki kegiatan yang sama dengan yang kami lakukan yaitu berjalan-jalan di sini. Anyway ... Badan yang dingin ini sudah tidak mau lagi berkompromi. Jadi, memilih kembali ke dalam kendaraan dan melanjutkan perjalanan ke Bloomington di saat hari belum gelap sepertinya kok merupakan pilihan yang tepat ... Itu lagi-lagi menurutku lho ya hehehe ... Yuk mariii ...
No comments:
Post a Comment