Wednesday, December 30, 2015

FRIEND'S VISIT

Hari Rabu, tanggal 30 Desember 2015 aku merasa happy sekali. Temanku Amru dan Faiq datang berkunjung dan sleepover di rumahku. Selain Amru dan Faiq, Kaysan mau juga bergabung dengan kami. Jadilah hari Rabu sore ini menjadi hari yang menyenangkan untuk kami semua. Amru dan Faiq pindah ke Texas sejak bulan Oktober lalu. Ini dikarenakan kedua orangtua mereka (Om Aslan dan tante Eka) pindah ke Texas juga. Na ... Dalam rangka apa Amru dan Faiq mampir ke rumah? Ceritanya, Desember ini keluarga Amru dan Faiq ada trip ke Baltimore dan mereka menyempatkan mampir ke Bloomington sebelum kembali ke Texas. Meski hanya sebentar bertemu, kami sempat bermain bersama dan ngobrol seru. O ya ... Amru dan Faiq juga memberiku satu can coklat. Kata mereka, pada hari Senin sebelum mereka pulang ke Bloomington, mereka menyempatkan diri mampir ke Hershey's Chocolate World yang ada di Pennsylvania. Tempat ini memang menyenangkan dan aku beserta orangtuaku pernah mampir kesini saat kami ada trip summer kemarin. Selain Amru, Faiq dan Kaysan, Irda dan Dzi-Fa juga mampir ke rumah dan main bersama kami. Bakhita dan Nahiza bergabung tak lama kemudian. Mumpung ada banyak peserta, sore ini kami gantian main wii hehehe ... Sesudahnya, kami makan empek-empek, pisang goreng dan bakwan. Siapa yang membuat empek-empek? Tante Eka ... Ya ... Tante Eka membawakan satu wadah besar empek-empek yang bisa kami cicip bareng-bareng. Tentunya mama dan papaku ikut nyicip empek-empek ini hehehe ... Kira-kira jam 8.20-an malam, om Aslan dan tante Eka datang dan ngobrol dengan papa dan mama. Sayang, hanya sebentar saja mereka ngobrol karena ada tempat lain yang musti dikunjungi. Papa dan mama sangat memaklumi kalo keluarga om Aslan dan tante Eka memiliki waktu yang terbatas untuk mengunjungi semua teman di Bloomington. Pastinya aku senang sekali karena Amru dan Faiq mau nginep di rumah. Ditambah Kaysan yang juga mau nginep, aku tambah hepi. Meski sempit, kami bisa tidur barengan di kamarku. Coba lihat salah satu gambar yang ada disini ... Nampak kan kamar sak-unyil yang kami tempati? Hehehe ... Sebelum tidur, kami menyempatkan menonton film bareng. Film yang tidak bertemakan horor hehehe ... Film yang kami pilih bertema petualangan ... Entah jam berapa kami tidur, yang jelas paginya, saat dibangunkan mama di jam 8 untuk sarapan, kami masih ngantuk hehehe ... Kira-kira jam 9 pagi, Irda datang untuk menjemput Amru, Faiq dan Kaysan. Apa boleh buat, kita berpisah dulu ya ... Sampai ketemu lagi ... Terima kasih banyak sudah mau berkunjung ... Moga-moga perjalanan balik ke Texas lancar ya ... Dan selamat ketemu udara hangat di Texas hehehe ...

No comments:

Post a Comment