Wednesday, December 12, 2012

HOLIDAY CONCERT DECEMBER 2012

Rabu, 12 Desember 2012, mama dan papa mengantarku datang di acara konser yang diselenggarakan dalam rangka liburan natal. Holiday Concert 2012 adalah tema konser malam ini. Konser malam ini bukan hanya ditujukan untuk peserta kelas string saja, melainkan juga kelas alat musik tiup. Konser malam ini dihadiri bukan saja oleh mereka peserta kelas string di level middle school, melainkan juga peserta kelas string di level high school. Karenanya, konser malam ini diadakan di Bloomington South High School, yang ada di jalan Walnut, yang memiliki auditorium yang cukup besar. Malam sebelumnya, aku diantar papa dan mama untuk ikutan acara gladi bersih (reherseal) di sekolah yang sama. Papa dan mama hanya ngedrop aku saja, karena papa dan mama mau belanja. Selesai belanja, mereka menjemput aku kembali. Na ... Malam ini kami berangkat bertiga dan harus sudah sampai di SMU South jam 6.15. Sengaja kami datang agak awal karena papa dan mama ingin mendapat kursi yang agak depan saat acara berlangsung. Kenapa? Agar bisa melihat aku dengan cukup jelas hehehe ... Udara yang lumayan dingin juga menjadi alasan mengapa kami ingin datang cepat yaitu agar mendapat parking spot kendaraan yang dekat dengan pintu masuk (entrance). Kenapa begitu? Agar dari parking spot menuju entrance kami tidak perlu jauh berjalan kaki hehehe ... Begitu memasuki entrance, aku dan papa serta mama berpisah. Aku masuk ke kelas untuk mengikuti persiapan besama teman-teman lain, sementara itu papa dan mama langsung menuju auditorium. Kata papa dan mama, di depan pintu auditorium disediakan apple cider hangat dan coklat (free alias gratis) untuk siapa yang mau. Coklat dan hot apple cider ini merupakan salah sumbangan (donasi) dari salah satu sponsor. Persis menjelang pintu masuk auditorium ada meja panjang yang berisi anek basket (keranjang) berisi aneka barang yang akan di-auctin (dilelang). Barang-barang ini ada yang berbentuk makanan, mainan, perlengkapan bayi, alat tulis dan sebagainya. Seperti model lelang lainnya, ada kertas untuk melakukan bidding secara personal. Karena ini silent auction, acara tawr-menawar dilakukan dengan menulis berapa yang akan dibayar untuk basket tersebut. Pastinya ada harga minimal yang ditawarkan. Penawar dengan harga tertinggi akan mendapatkan basket tersebut. Pengumuman pemenang auction diumumkan di akhir konser. Pastinya, semua uang yang didapat dipakai untuk donasi acara yang diadakan pihak sekolah. Papa dan mama hanya melihat-lihat basket tersebut dan kemudian masuk ke dalam auditorium. Papa dan mamaku duduk di kursi terdepan yang boleh diduduki penonton. Di depan deretan kursi yang diduduki papa dan mama ada deretan kursi untuk pengisi acara malam ini. Jadi, lumayan dekat juga kursi papa dan mama dengan stage. Acara dimulai pukul 7 malam dengan ucapan selamat datang dari Kepala Sekolah SMA Bloomington South dan juga dari guru musik kami Ms. Gouker. Setelah itu, acara konser dimulai. Semua lagu yang dimainkan malam ini adalah lagu-lagu natal. Komposisi yang dibawakan juga sudah pasti dikenal oleh sebagian besar penonton. Para siswa peserta kelas string dan alat musik tiup memainkan komposisi lagu yang tidak sama. Demikian juga peserta kelas string di miidle school dan high school juga membawakan lagu-lagu yang berbeda. Diantara komposisi yang kami mainkan, ada juga drama yang ditampilkan oleh peserta string kelompok high school. Bagus dan lucu lho ceritanya. Bahkan ada yang menirukan salah satu guru (tepatnya Ms. Gouker) hahaha ... Acara ini berakhir di jam 8.30-an. Para pengisi acara kembali ke tempat berkumpul semula, termasuk aku. Papa dan mama menungguku di ruang dekat auditorium. Sebelum kami pulang, kami sempatkan dulu untuk ambil beberapa gambar disitu. Sesudah merasa cukup, kami segera pulang. O ya ... Kami sempat mampir di Mc D yang outletnya persis ada di samping sekolah ini. Kami membeli bigmac yang sedang ada promo seharian ini. Harga 1 bigmac menjadi murah sekali, hampir separuh harga reguler. Kami memilih take away saja, jadinya kami hanya pesan dari kendaraan dan kemudian mengambilnya di counter Mc D. Bigmac yang kami beli ternyata lumayan mengenyangkan lho hehehe ... Pastinya aku senang sekali bisa ikut ambil bagian di acara Hoiday Concert malam ini ...

No comments:

Post a Comment