Monday, July 6, 2015

SUMMER ROAD TRIP 2015: MA - BOSTON FROM THE BUS

Untung banget, sore itu (Senin tanggal 6 Juli 2015), kami masih bisa naik trolley yang menuju Boston di jadwal paling akhir hari itu. Ya ... Tiket yang kami beli untuk 2 hari memang sengaja kami bagi menjadi 2 lokasi kunjungan. Hari ini (hari pertama) kami memutuskan melihat kota Cambridge. Hari ke-2 (besok pagi), kami akan berada seharian di Boston. Paket wisata yang kami pilih ini memang menyediakan trolley dengan jurusan yang berbeda. Trolley yang kami naiki dengan tujuan Cambridge, memiliki jalur yang berbeda dengan jalur trolley yang menuju Boston. Karena itu, penting bagi kami untuk memutuskan mau kemana dulu selama 2 hari kami berada disini karena kami tidak mau kehabisan waktu hanya untuk bolak-balik Cambridge Boston hehehe ... Setelah seharian tadi berada di Cambridge, menyenangkan sekali kami sempat melihat Boston sore ini. Dengan melihat Boston sepintas sore ini, besok pagi akan lebih mudah bagi kami turun dimana lokasi drop off yang akan kami datangi. Selama hampir 1 jam kami naik trolley yang memiliki rute menuju Boston, ada banyak hal menarik yang kami lihat. Misalnya saja Charles River yang menjadi batas kota Cambridge dan Boston. Trolley menyeberang jembatan yang membentang di atas Kali Charles dan kami melihat jembatan yang kami lewati memiliki desain yang khas. Dari atas jembatan kami bisa melihat kapal-kapal yang tengah berada di Kali Charles. Tentu ini menjadi hal menarik yang sayang kalo dilewatkan begitu saja hehehe ... Selepas menyeberang jembatan, wajah kota Boston nampak di kejauhan. Apakah kota Boston sama dengan Cambridge? Ternyata tidak hehehe ... Boston terasa lebih hidup dan dinamis karena kami melihat ada banyak sekali warga beraktifitas sore itu. Bisa jadi, saat kami berkeliling kota Cambridge, masih banyak orang berada di dalam gedung karena berkegiatan. Karenanya, Cambridge terasa lebih sepi. Sementara itu, saat kami berada di Boston, jam kantor baru saja bubar, sehingga lalu lintas nampak padat dan banyak sekali orang (maupun kendaraan) lalu lalang di jalan. Aktifitas perpindahan dan pergerakan warga (serta pengunjung) yang kami lihat dari dalam bus wisata sore ini sungguh menarik hati: ada yang berjalan menuju ke halte bus, ada yang melambaikan tangan memanggil taksi, ada yang tergesa-gesa menuju stasiun kereta api bawah tanah, ada yang naik sepeda, ada yang naik kendaraan pribadi, ada yang naik motor, ada yang berjalan kaki di trotoar, ada yang sedang berolahraga, ada yang sedang bermain di taman, ada yang sedang mengantri di depan warung makan, ada yang sedang asyik bersama pet mereka dan aneka jenis kegiatan yang lainnya. Sungguh terasa betul aktifitas ini membuat Boston menjadi kota yang sangat hidup. Meski banyak aktifitas, ketertiban dan kebersihan kota ini sangatlah patut diacungi jempol hehehe ... Nggak tahu kenapa, kota Boston ini rasanya kok membuat hati gembira. Jadi nggak sabar banget pingin turun dan melihat dari dekat kota Boston. Hanya saja, bus wisata yang kami naiki ini kan ada di jadwal terakhir rute mereka hari ini, jadi, kalo kami turun di Boston, kami kemudian perlu naik angkutan umum lain (kereta api, taksi atau bus umum) untuk bisa kembali ke tempat kami naik trolley pertama kali. Karenanya, kami kemudian memutuskan akan kembali saja besok pagi dan sore ini meneruskan jalan-jalan dengan naik trolley hingga kami kembali ke mall dimana kendaraan kami diparkir ... See you tomorrow Boston ...

No comments:

Post a Comment