Di hari Jum'at sore tanggal 3 Juli 2015 di jam 6.15 PM, sampailah kami di tempat nginep yang sudah kami pesan sebelumnya. Seperti yang sudah kuceritakan sebelumnya, kami akan menginap di kota Alexandria yang berada di state Virgina. Kenapa kami tidak memilih penginapan yang ada di Washington DC? Jawabnya sudah jelas yaitu muahal hehehe ... Kota Alexandria sendiri berjarak 30 menit dari DC dan sarana transportasinya lumayan komplit. Ada kereta api yang disebut metro, ada bus dan juga ada kapal. Kapal? Ya ... Kalo mau berwisata ke DC dengan menaiki kapal dari Alexandria, ada pelabuhan yang bisa didatangi. Komplit kan? Kalo mau kendaraan sendiri bisa juga sih. Hanya saja, musti siap mental untuk mencari parking lot di tengah kota DC plus nggak kaget dengan macetnya hehehe ... Sesampainya kami di penginapan, kami segera saja menuju ke meja resepsionis. Kami mendapat kartu untuk ruang bernomor 107. Tak menunggu lama, kami segera mencari ruangan tempat kami menginap selama 2 hari ini. Kok kami memilih tempat ini kenapa? Nggak ada alasan khusus sih, selain (1) aman (2) penginapan ini menyediakan sarapan (3) harganya masih masuk akal (4) nggak jauh dari mana-mana alias nggak in the middle of nowhere hehehe ... Bagaimana kami bisa menemukan tempat ini? Melalui internet. Seperti yang kita tahu, ada banyak website yang menyediakan aneka informasi penginapan yang lengkap untuk mereka yang memerlukannya seperti http://www.booking.com/; http://www.expedia.com/; http://www.hostels.com/ dan sejenisnya. Informasi yang mereka sediakan lumayan membantu kami yang sedang mencari tempat menginap dan yang sesuai dengan bujet kami. Melalui situs ini pula kami kemudian melakukan reservasi (pemesanan) dan tinggal menuju front desk saat kami sampai di lokasi. Selama kami tidak membatalkan pemesanan yang terlalu berdekatan dengan hari H, tidak ada bea yang perlu kami bayarkan sebelumnya. Bahkan, kalau kita memesan jauh-jauh hari sebelumnya, harga sewa per malamnya bisa sangat murah di beberapa tempat/penginapan (baik di tengah kota besar maupun di tempat yang memiliki bintang banyak hehehe ...) Karena kami melakukan pemesanan sekitar 2 minggu sebelum kami memulai liburan, harga yang kami peroleh sepertinya merupakan harga normal. Kata mama, sepanjang sarapan diikutkan di harga sewa, mama tidak keberatan membayar sedikit lebih mahal hehehe ... Kenapa begitu? Karena sarapan sangat penting bagi mama. Alasannya? Kan tidak semua ruang/penginapan menyediakan fasilitas microwave dan lemari pendingin; jadi, persiapan sarapan tidak bisa mengandalkan bekal yang kita bawa tanpa diapa-apakan. Ini kata mama lho ya hehehe ... Menurut mama lagi, idealnya, saat keluar dari rumah dan bersiap memulai aktifitas hari itu, perut kami sudah kenyang ... Jadi, kami bisa lebih enjoy di saat berkegiatan. Itulah mengapa pilihan penginapan dengan breakfast menjadi prioritas utama mama. O ya ... Mama juga senang memilih 2 beds di dalam satu kamar. Kenapa begitu? Biar lebih leluasa hehehe ... Seperti ruangan yang kami sewa untuk 2 hari ini, beds-nya pun ada dua ... Lumayan nyaman tentunya. Plus TV, lemari pendingin dan microwave, kamar ini rasanya sudah lebih dari cukup alias sangat bagusssss menurut ukuran kami ... Juga, penginapan ini berdekatan dengan street mall yang bisa kami datangi dengan jalan kaki. O iya ... penginapan ini menyediakan free shuttle bus yang bisa mengangkut kami ke stasiun kereta api lho ... Um ... No complaint at all kan?
No comments:
Post a Comment