Friday, March 15, 2013

DINNER WITH HAE-SOOK

Jum'at sore, 15 Maret 2013, papa dan mama mengajakku mengunjungi rumah salah satu teman mereka di daerah yang bernama Jl. Glasgow Circle. Papa dan mama mendapat undangan untuk santap malam di rumah teman yang bernama HaeSook. Bagi papa dan mama, HaeSook bukanlah teman baru. Papa mengenal HaeSook dari Asian Culture Center (ACC), sedangkan mama kenal HaeSook lewat papa (awalnya). Papa ketemu HaeSook dua minggu sekali di kantor ACC, sedangkan mama ketemu HaeSook sebulan sekali dalam acara International Woman Lunch Meeting. Namun, mama tidak selalu bisa datang di pertemuan itu selama beberapa bulan ini, sehingga komunikasi hanya dilakukan lewat email. Na ... Sore ini HaeSook mengundang papa dan mama untuk datang ke rumahnya dan menikmati makan malam bersama. Berhubung mama baru bisa ke rumah HaeSook setelah jam 5 sore, papa pun berkabar pada HaeSook bahwa kami akan sampai sekitar jam 5.30-an. HaeSook setuju saja dengan jam janjian ini. Karena nggak sempat memasak, papa dan mama hanya membeli satu jenis dessert (cheese cake) untuk dibawa ke rumah HaeSook. Saat berangkat dari rumah menuju rumah HaeSook, mama mencoba mengingat-ingat jalan yang dilalui untuk bisa sampai ke rumah HaeSook. Kan bulan lalu mama bersama tante Fitri datang ke rumah HaeSook untuk menghadiri acara International Woman Lunch Meeting? Jadinya, mama sedikit masih ingat. Memang papa dan mama menyiapkan GPS. Tetapi, GPS nyaris tidak dipergunakan. Mama justru ingat saat berkendara bersama tante Fitri, karena saat berkendara bersama HaeSook rute yang ditempuh sedikit berbeda. Ya ... Kata mama, saat menuju rumah HaeSook bersama tante Fitri, mama dengan mudah bisa mengenali area mana saja yang dilalui. Kebetulan hari ini cuaca lumayan cerah, jadi jam 5 sore masih kelihatan seperti jam 4 sore. Saat kendaraan papa memasuki kompleks rumah HaeSook, memang kami sempat berputar-putar sedikit, sebelum akhirnya sampai di rumah HaeSook. Kami lihat nama jalan dan nomor rumah pastinya, sampai kemudian kami menemukan rumah HaeSook. Ya ... Kompleks perumahan bernama "HIGHLAND" ini lumayan luas. Kalau kita tidak membaca alamat (nama jalan dan nomor rumah) secara cermat, sangat mungkin kita hanya akan berputar-putar saja di dalam kompleks ini. Kata mama, kondisi jalan di perumahan yang seperti ini memang umum ditemui disini. Kondisi ini bisa menguntungkan, karena kalau ada orang yang punya niat tidak baik dan terlanjur masuk kompleks ini, bisa jadi ia hanya berputar-putar saja tanpa bisa menemukan jalan keluar hahaha ... Soalnya bangunan yang ada di kompleks hampir sama semua dan akses jalan masuk dan keluar yang hanya 1 (one gate system) lumayan membuat dahi berkerut bagi yang baru masuk kompleks pertama kali hehehe ... Sudahlah ... Kita kembali ke rumah HaeSook saja ya hahaha ... Saat kami kemudian menemukan rumah HaeSook, segera papa memarkir kendaraan di depan garasi dan kami keluar kendaraan sambil membawa cheese cake. Aku dan mama mengetuk pintu rumah HaeSook. Gak ada yang menjawab. Papa mencoba telpon HaeSook, gak ada yang menjawab juga. Aku dan mama kembali mengetuk pintu dan menunggu. Tak lama kemudian HaeSook membukakan pintu dan kami pun dipersilahkan masuk. Kami segera masuk rumah HaeSook dan mencium aroma makanan yang tersaji. HaeSook mengatakan masih perlu menunggu 1 menu matang, makanya ia tak menjawab telepon atau pun membuka pintu. Mama segera saja membantu HaeSook sebentar. Papa mengambil gambar, sementara aku duduk di meja makan. Sudah tersedia 2 jenis masakan di meja. Japchay (mie dan daging serta paprika) dan ikan yang disteam. Saat HaeSook selesai memasak, 1 menu ditambahkan yaitu sosis sapi ukuran besar yang dimasak bersama celery (stirred fried). HaeSook meletakkan satu menu ini di meja berdekatan dengan 2 menu lainnya dan menambahkan satu mangkok nasi (ukuran sedang) di dekatnya. Untuk minumnya tersedia green tea dan water. Segera saja kami duduk di kursi yang tersedia dan memulai acara makan malam kali ini. Kata HaeSook, kalau mau kimchi, HaeSook bisa menyediakan. Kok kimchi? Iya ... Kan HaeSook berasal dari Korea Selatan, jadinya, kimchi adalah makanan wajib. Bagaimana dengan side dish lainnya? Bukannya kalau menu Korea yang disajikan, ada banyak makanan pendampingnya? Yang ini sih lain hehehe ... Kata HaeSook menu yang disajikan sore ini adalah model Chinenese Food. Jadinya ya seperti yang tersaji sore ini. Masak kami mau nawar hahaha ... Sambil menikmati apa yang tersedia, sudah pasti kami ngobrol kesana-kemari. Aku dengan lahap menikmati japchae dan oseng sosis. Untuk menu ikan, aku gak mencicipi. Kan aku memang kurang suka ikan hehehe ... Papa, mama dan HaeSook ngobrol dengan asyik, sementara itu aku juga asyik menyantap apa yang kuambil. Tak terasa, 1 jam lebih kami mengobrol sambil makan. Dessert yang kami bawa pun sudah kami cicipi. Teh juga sudah habis. Lalu, apa yang kami lakukan? Kami berkeliling di rumah HaeSook. HaeSook menjadi guide bagi kami dan menunjukkan apa saja yang ada di rumahnya. Setelah acara tur di dalam rumah selesai, kami berempat berpose bersama. Sesudah itu kami pamit pulang pada HaeSook. Jam sudah menunjuk angka 7 malam. HaeSook tadinya belum ingin kami pulang. Namun mama mengatakan pada HaeSook bahwa kami ada acara lain (belanja). Jadilah HaeSook memperbolehkan kami pulang. Sebelum pulang kami berpose dulu di depan rumah HaeSook. Tak lupa kami pun mengucapkan banyak terima kasih atas undangan HaeSook dan aneka menu yang lezat yang dihidangkannya sore ini. Hari masih belum gelap, sehingga kami gak perlu menset GPS (kata mama sambil mencoba mengingat-ingat jalan) hehehe ... Kata mama, sekarang mama dah hafal jalan menuju rumah HaeSook. Beneran mudah ternyata ... O ya ... Jalan-jalan yang kami lalui relatif tidak sibuk karena kami masih berada dalam masa liburan Spring alias Spring Break. Dari rumah HaeSook menuju Redbud pun menjadi lancar dan butuh waktu 15 menitan saja ... Jelas aku senang ikutan orangtuaku sore ini ... Apalagi alasannya selain karena makanan yang kusantap sedap hahaha ...

No comments:

Post a Comment