Wednesday, March 13, 2013

SALJU LAGI

Sungguh tahun ini salju sangatlah bermurah hati. Memasuki liburan musim semi, salju masih saja turun, termasuk di hari ini Rabu tanggal 13 Maret 2013. Pagi tadi, sewaktu bangun tidur, mama dan papaku memberitahu salju turun lagi. Saat kulihat dari jendela, semua area luar rumah nampak putih. Tidak tebal sekali sih, tetapi tetap saja semua tertutup putih. Mama pun kemudian memintaku mengambil beberapa gambar. Aku keluar rumah sebentar untuk mengambil gambar salju dari depan apartment. Aku malas keluar terlalu jauh. Lumayan dingin soalnya hehehe ... Siang hari, saat mama istirahat, mama meminta papa mengambil gambar salju lagi. Ya ... Salju yang tadi pagi sudah hampir hilang karena sinar matahari muncul sebentar-sebentar. Hujan salju juga turun sebentar-sebentar. Jadinya, salju dan matahari bergantian turun hehehe ... Saat mama pulang (jam 1.30), papa dan aku sebenarnya dah bersiap ke lab komputer. Namun karena mama meminta papa mengambil gambar, jadilah aku dan mama menjadi model papa mengambil gambar. Kami gak pergi jauh-jauh dari rumah karena salju lumayan deras turun. Setelah beberapa kali jepret, kami kembali ke rumah untuk mengembalikan kamera. Sesudahnya, papa dan aku berangkat ke komputer lab yang berlokasi di Evermann, sementara mama istirahat di rumah. Salju kali ini memang beneran murah hati. Meski sudah hampir memasuki musim semi, salju masih saja turun. Tidak seperti tahun lalu yang minim salju, tahun ini sungguh kami puas melihat salju. Kata mama, salju hari ini memang sudah diperkirakan akan turun (menurut weather channel). Bahkan pembawa acara mengatakan "It looks like January is coming not March". Maksudnya apa ini? Musim sepertinya belum berganti dari winter ke spring hehehe ... Saat berjalan menuju lab komputer, aku merasakan salju yang turun terasa lumayan deras dan mengenai baju terluarku. Aku mengenakan topi tetapi wajahku kubiarkan terkena butiran putih yang terus turun. Memang dingin sih, tetapi terasa menyenangkan bagiku hehehe .....

No comments:

Post a Comment