Friday, November 29, 2013

OLEH-OLEH DARI EDINBURGH

Jum'at, 29 November 2013, mama dan teman-temannya (tante Fitri, tante Sonia dan Ross) janjian untuk jalan-jalan bareng ke Edinburgh. Seperti tahun lalu, acara ke Edinburgh (Premium Outlets) adalah acara belanja yang dilakukan di saat Black Friday. Black Friday adalah hari Jum'at, tepat setelah hari raya Thanksgiving. Di hari spesial ini biasanya ada diskon harga yang cukup menarik untuk hampir semua item barang. Beberapa item barang bahkan merupakan produk/keluaran terbaru dan jumlah yang diedarkan dengan harga murah untuk produk sangatlah terbatas. Jadilah, beberapa orang dengan niat yang kuat mencoba menunggu peruntungan dengan mengantri di depan toko bahkan sebelum toko buka. Karena mama tidak terlalu memerlukan barang tertentu, mama dan teman-temannya hanya meramaikan acara belanja di hari Jum'at ini. Mama dan teman-temannya berangkat pukul 7.30 dan kembali ke rumah pukul 2 siang. Beberapa item barang yang dibeli mama di Edinburgh antara lain dompet, kaos, sweater dan sandal untukku. Kalau melihat harga yang tertera disitu, rasanya harga untuk produk ini memang berbeda dibandingkan harga produk ini di saat tidak dalam rangka promo. Meski harganya sedikit berbeda, tidak berarti mama membeli barang tanpa menghitung. Yang dibeli mama adalah beberapa barang yang memang akan dipakai mama (entah sendiri maupun oleh-oleh) dan sudah pasti yang harganya juga masuk akal. Setelah semua barang didapat mama dan teman-temannya, mereka juga menempatkan makan siang bersama di salah satu tempat makan yang ada di dekat situ, namanya Ruby Tuesday. Aku kebagian juga lho hehehe ... Ngomong-ngomong, saat mama dan teman-temannya pergi belanja, aku dan papa kemana? Aku dan papa di rumah saja ... Kami memasak bandeng presto. Sukses? Sudah jelas hehehe .... O ya ... Happy nggak aku dengan oleh-oleh mama hari ini? Sudah pasti-lah ... Masak aku nggak hepi ...

No comments:

Post a Comment