Thursday, July 4, 2013

SUMMER ROAD TRIP 2013: BLOOMINGTON - OHIO


Kamis pagi, 4 Juli 2013, kami bertiga memulai perjalanan liburan summer ini ke Ohio. Ngapain kami ke sana? Papa perlu mengambil data untuk keperluan studinya. Jadi, kami bertiga ke Columbus Ohio terlebih dahulu sebelum kami melanjutkan acara jalan-jalan kami ke tempat lain. Hari Kamis tanggal 4 Juli kan bertepatan dengan peringatan hari kemerdekaan negara ini; jadinya Kamis itu adalah hari libur nasional. Karena libur, kami bisa jalan-jalan. Kalau nggak hari libur, orangtuaku perlu mengambil hari libur khusus agar tetap bisa liburan  hehehe ... Karena Kamis libur, papa dan mamaku merencanakan untuk sekaligus mengambil hari Jum'atnya sebagai hari libur juga. Maklum, Jum'atnya kan kejepit 2 libur (Kamis dan Sabtu), makanya liburan kami jadi panjang (sejak Kamis pagi, dilanjutkan ke hari Jum'at sampai Minggu) hehehe ... Memang disengaja begitu, agar kami puas berjalan-jalan ... Kamis itu kami berangkat dari rumah pukul 8.30 pagi. Sengaja papa dan mama memilih berangkat pagi agar kami nggak tergesa-gesa di jalan. Papaku sudah menghubungi teman-temannya di Columbus Ohio untuk kegiatan sore ini. Kata papaku, mereka janjian bertemu pukul 5 sore di salah satu ruang pertemuan di Columbus Ohio. Sebelum acara berlangsung, tentu ada beberapa hal yang perlu dipersiapkan oleh papaku. Karena itu kami memilih berangkat agak awal agar kami bisa menyiapkan segala sesuatunya sebelum acara. Harapannya, kami akan sampai di Columbus sebelum jam 2 siang dan papa bisa menyiapkan ruang serta materi pertemuan beberapa saat sebelumnya. Selain keperluan untuk cari data, apa saja yang kami persiapkan dan kami bawa dalam summer road trip kali ini? Seperti biasa, saat akan melakukan perjalanan ke luar kota untuk berlibur, tentunya ada beberapa hal yang kami persiapkan. Yang pertama dan terutaman adalah kendaraan. Karena kami akan melakukan perjalanan darat berhari-hari, kendaraan pasti harus laik jalan. Papa sudah memastikannya beberapa hari sebelumnya dengan membawa kendaraan ke bengkel untuk dicek. Selain kendaraan, apalagi yang yang papa persiapkan? Alat navigasi alias GPS hehehe ... Karena tempat yang didatangi bukanlah daerah yang dikenal, GPS sudah pasti sangatlah diperlukan. Sebenarnya, tanpa GPS kita bisa saja melakukan perjalanan. Kita bisa melakukan searching di internet mengenai rute yang akan kita tempuh dan kita bisa cetak menjadi semacam manual. Namun, papaku lebih memilih GPS sebagai panduan. Alasannya: praktis dan gampang menyiapkannya. Sebagai catatan, mempelajari rute sebaiknya tetap dilakukan sebelum perjalanan dimulai agar ada gambaran kemana kita akan berkendara (meski nantinya GPS akan jadi andalan). Kalau mau mencetak manual sebagai pelengkap GPS, itu akan lebih bermanfaat; kalau sewaktu-waktu GPS ngadat, kita masih punya back up rute yang akan dilalui. Setelah kedua perlengkapan utama ini siap, perlengkapan berikutnya yang juga gak kalah penting adalah perlengkapan pribadi seperti pakaian, peralatan mandi dan seterusnya. Makanan juga dipersiapkan, tetapi tidaklah banyak. Untuk makanan, yang kami bawa adalah roti (donat dan sejenisnya), buah, chips dan air mineral. Agar air terasa segar saat kami konsumsi, cooler pun kami bawa agar suhu dingin air tetap terjaga. Bagaimana dengan makan siang? Untuk road trip kali ini, kami memutuskan akan bersantap siang di jalan, sembari istirahat dan menikmati pemandangan. Di rest area-kah? Bukan ... Kami tidak membawa bekal berat kali ini. Kami berencana untuk singgah di tempat makan yang kami kenal. Apa itu? Tempat makan yang menawarkan makanan cepat saji alias fast food sajalah hehehe ... Kenapa begitu? Iya ... Kali ini kami ingin merasakan santap siang di perjalanan tetapi tetap menghitung waktu dan bujet. Jadinya, fast food resto adalah tempat yang kami putuskan untuk kami kunjungi. Termasuk Mc D yang kami datangi saat kami sedang dalam perjalanan dari Bloomington ke Ohio hehehe ... Kami memilih membeli paket standard siang itu dan tak perlu lama-lama menyantapnya. maklum, kami nggak ingin menghabiskan banyak waktu untuk makan siang. Perjalanan kami kali ini lumayan menyenangkan. Meski hujan mengguyur di beberapa area, perjalanan ini lumayan lancar. Saat kendaraan memasuki kota Columbus, tidak nampak ada antrian kendaraan alias tidak ada macet. Maklum, hari ini kan hari libur, jadinya jalanan gak padat-padat amat. Ketika kendaraan memasuki kompleks apartment om Nugroho, kami tahu kami sudah hampir sampai. Tepat ketika GPS mengatakan "You have reached your destination" papa segera mencari parking lot yang tersedia yang bertuliskan V (Visitor) di salah satu sisinya. Nampak apartment tempat om Nugroho tinggal (on campus apt seperti tempat kami) berwarna coklat dan mirip dengan Banta apt. Segera setelah kendaraan diparkir dengan rapi, kami keluar kendaraan dan menuju apartment om Nugroho. Kami ketemu om Nugroho dan anak-anaknya (Sheryn, Melvyn dan Morin). Tante Digna sedang bekerja dan akan kembali jam 7 malam nanti. Setelah masuk apartment dan beristirahat sebentar, aku dan anak-anak om Nugroho bermain basket bersama, sementara papa dan mama ngobrol dengan om Nugroho. Aku nggak tahu pasti bagaimana acara papa. Yang kutahu, di jam 8 malam semua teman papa dan juga papa berkumpul di rumah om Nugroho untuk ngobrol. (Sebelumnya mereka menuju conference room untuk berdiskusi). Nampaknya acara mereka sudah selesai. Ngomong-ngomong, dimana kami akan menginap? Malam ini kami bertiga akan menginap di rumah om Nugroho. Pastinya, kami sudah menghubungi om Nugroho sebelumnya. O ya ... Hampir terlupa ... Aku bersama teman-teman juga berkesempatan nonton fireworks yang diadakan dalam rangka HUT US. Kami nonton berombongan dengan naik kendaraan om Nugroho tetapi ada teman Indonesia lain yang menjadi drivernya. Tempat nonton ini gak terlalu jauh dari rumah sih, cuman kalo musti jalan, kami malas hehehe ... Papa dan mama memilih tinggal serta ngobrol dengan om Nugroho dan teman-teman Indonesia lainnya, sementara aku dan teman-teman nonton kembang api di tengah rintik hujan. Ya ... Malam pertama liburan ini sangatlah menyenangkan bagiku. Tunggu ceritaku berikutnya ya ... 

No comments:

Post a Comment