Sunday, July 28, 2013

SUMMER ROAD TRIP 2013 (II): MICHIGAN HISTORICAL MUSEUM - LANSING MI

Na ... inilah tempat pertama yang kami kunjungi. Michigan Historical Museum. Tepat di hari Minggu, 28 Juli 2013, jam 1 kurang sedikit, kami sudah sampai di parking lot di depan museum ini. Parking lot yang luas ini masih kosong. Dari website-nya kami tahu bahwa di hari Minggu, museum buka dari jam 1 siang sampai jam 5 sore. Karenanya, waktu kami sampai di depan museum, kami nggak perlu nunggu lama sebelum museum buka. Kenapa kami berkunjung kesini? Menurut sebuah situs yang merekomendasikan tempat-tempat yang layak dikunjungi di sebuah kota/state, Michigan Historical Museum menempati posisi kedua untuk dikunjungi. Tempat pertama yang menarik untuk dikunjungi di sini adalah Children Science Museum. Kami nggak merencanakan kesitu sebab kami sudah beberapa kali berkunjung ke tempat yang mirip seperti itu. Kami lebih memilih datang ke museum yang skopenya lebih untuk umum hehehe ... Seperti yang kuceritakan sebelumnya, kota Lansing siang ini nampak sepi. Jalan menuju museum juga gak padat-padat amat. Lebih padat Bloomington nampaknya. Karena sepi inilah, kami terus terang agak heran juga. Apakah Michigan memang tidak seramai state lain di US? Sebetulnya kami sudah pernah berkunjung ke Michigan kira-kira 2 tahun yang lalu. Waktu itu kami ke Holland. Kota itu juga gak ramai-ramai amat. Terkesan sepi malah. Gak tahu kenapa, padahal kami datang di musim panas, musim dimana banyak orang pergi liburan. Mungkin Michigan bukan salah satu destinasi favorit untuk dikunjungi? Kami gak tahu pastinya hehehe ... Setelah jam menunjuk angka 1 kurang 5 menit, kami kluar dari kendaraan dan bersiap masuk ke dalam museum. Bersama kami sudah ada beberapa pengunjung yang juga akan menghabiskan hari ini disini. Kebetulan langit masih saja mendung. Gerimis sempat turun saat kami keluar dari kendaraan. Ya ... Musim panas yang adem ini terasa istimewa ... Saat pintu museum dibuka, kami segera masuk. Tentu kami perlu membeli tiket masuk terlebih dahulu (6 dolar per orang untuk dewasa dan 2 dolar per orang untuk anak serta remaja atau maksimal berusia 18 tahun). Persis di samping counter penjualan tiket ada museum store yang menawarkan aneka ragam suvenir dan koleksi Michigan Historical Museum. Kami tentunya tidak mampir dulu hehehe ... Papa dan mama segera mengajakku melihat beberapa ruang di lantai 1 sampai 3 yang memamerkan aneka koleksi museum ini. Di lantai 1 ada sebuah ruang dimana sebuah sepeda dengan roda besar ada disitu. Di lantai ini juga ada juga sebuah ruang yang menampilkan koleksi beberapa tokoh terkenal asal Michigan seperti Ernest Hemingway (writer), Laura Ingals Wilder (writer - Little House of the Prairie - kata mama jaman dulu banget filmnya sangat terkenal dan diputar rutin di TV di tanah air), arsitek asal Michigan yang membangun banyak gedung bersejarah di US, musisi dan yang lainnya. Koleksi yang dipajang berbetuk foto, miniatur karya mereka, buku, catatan harian dan seterusnya. Asyik sekali melihat-lihat koleksi di lantai 1 ini. Saat kami kemudian pindha ke lantai 2, kami menjumpai koleksi yang berbeda. Sejarah peradaban manusia sejak jaman pra sejarah sampai jaman modern ditampilkan disini. Ruang didesain dengan sangat menarik, dimana di jaman prasejarah ada sebuah kolam buatan yang dihuni beberapa satwa yang diwakili dengan miniatur satwa tersebut atau bunyi-buyian satwa tersebut. Dari sini kami masuk ke jaman great depression dimana Michigan (dan US secara keseluruhan) mengalami masa sulit di tahun 1960-an. Kami seolah masuk ke sebuah masa, dimana orang-orang US masa itu tidak seleluasa sekarang karena kondisi ekonomi yang sulit. Kami melihat area pertambangan yang gelap dan dan seolah penuh kesuraman. Kami juga melihat cara hidup orang US dimasa itu yang (menurut ukuran jaman sekarang) sangatlah sederhana, dimana hiburan di dalam rumah kebanyakan adalah radio. Televisi adalah barang mewah sehingga radio adalah sarana hiburan yang banyak dimiliki orang meski harga radio juga nggak murah-murah amat. Lalu jaman berganti ke masa modern dimana kendaraan dan alat telekomunikasi mulai diciptakan. Aneka bangunan modern mulai didirikan, termasuk di dalamnya ada pabrik mobil di kota Detroit yang pada masa itu meraih masa keemasan. Berbagai koleksi mobil dipajang dan menunjukkan keunggulan kota Detroit. Sayang seribu sayang, saat ini kondisi Detroit berkebalikan 180 derajat dibanding masa itu. Detroit saat ini dinyatakan sebagai kota yang bangkrut karena pemkotnya tidak sanggup membiayai kota itu. Kota Detroit seolah mati karena industri tidak lagi beroperasi di situ. Pabrik-pabrik tutup dan kota mulai ditinggalkan penghuninya. Menyedihkan kan? Melihat mahakarya kota Detroit di museum dan kenyataan Detroit di masa kini, sungguh terasa ganjil. Kami pun kemudian meninggalkan venue untuk sejarah Michigan dan US dan pindah ke lantai berikutnya. Beberapa venue di lantai 3 ini juga menarik dan sayang untuk dilewatkan. Papa dan mama tak bosan mengambil gambar berkali-kali hehehe ... Setelah merasa cukup berkeliling di dalam museum, kami pun keluar gedung dan melihat sisi luar museum serta mengambil gambar dari berbagai sudut. Museum ini nampak megah tetapi terasa muram. Mungkin karena tidak banyak pengunjung yang datang atau mungkin karena mendung yang terus menggelayut? Entahlah, aku tak tahu jawabanya ... Patung di depan museum berupa beberapa batu dan juga tugu berbentuk unik kami jadikan latar belakang foto sebelum kami kembali ke kendaraan. Hujan nampaknya sudah tidak tahan ini turun. Kami pun bergegas kembali ke kendaraan. Sebelum kami menuju ke lokasi berikutnya, kami pandang sekali lagi museum yang di dalam situs memiliki pengantar sbb: The Michigan Historical Museum surrounds visitors with Michigan history from prehistoric times through the late twentieth century. Major exhibit environments include a three-story relief map of Michigan, walk-through Upper Peninsula copper mine, one-room schoolhouse, 1920s street scene, 1957 Detroit Auto Show, and a lakes and lands diorama complete with a rustic cabin and lighthouse. Explore all 26 permanent galleries, located on four levels. Don't miss the temporary exhibit gallery on the ground floor. The museum store offers unique items that have been carefully selected to reflect Michigan's rich heritage. Saat kami berkendara menuju tempat yang akan kami kunjungi berikutnya, kami merasa museum ini seolah ikut merasakan sunyi dan sepinya kota Lansing di state Michigan ini ...

No comments:

Post a Comment